SOROTKALTENG.COM, Pulang Pisau – Kebakaran hebat terjadi di Pasar Minggu, Kecamatan Maliku, Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah pada Senin (26/2/2024) malam.
Informasi dihimpun, kebakaran ini terjadi sekitar Pukul 18.00 WIB yang menghanguskan bangunan yang terdiri dari lapak pedagang pasar, rumah warga, hingga gedung sarang burung walet.
Akibat lokasi kebakaran yang cukup jauh dan sulit di jangkau oleh petugas pemadam kebakaran, api begitu cepat menghanguskan seluruh bangunan di sekitar lokasi pasar yang didominasi terbuat dari bahan kayu, sehingga api sangat sulit dipadamkan.
Sejumlah relawan pemadam kebakaran dari wilayah terdekat seperti Petugas Damkar Gabungan dari Kabupaten Kapuas, Damkar Gabungan dari Palangka Raya, hingga Damkar Gabungan dari Banjarmasin Kalimantan Selatan, langsung menuju lokasi kebakaran untuk membantu melakukan pemadaman.
Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi terkait jumlah korban kebakaran dari pihak berwenang, termasuk penyebab kebakaran yang terjadi di Kecamatan Maliku, Kabupaten Pulang Pisau ini.
Sementara itu, Apriansyah, Kepala Satpol PP dan Damkar Kabupaten Pulang Pusat saat dihubungi belum bisa memberikan komentar karena tim gabungan di lapangan masih berjibaku melakukan upaya pemadaman. (SK)